Bisnis

Hari Libur, Pusat Perbelanjaan Diserbu Masyarakat

Hari Libur, Pusat Perbelanjaan Diserbu Masyarakat

Hari Libur, Pusat Perbelanjaan Diserbu Masyarakat. Hari libur perayaan Natal 2017 menjadi waktu yang tepat bagi para keluarga maupun generasi millenial menghabiskan waktu untuk berlibur.

Tak ketinggalan pusat perbelanjaan kini tidak lagi hanya menjadi tempat untuk berbelanja, berbagai sarana hiburan maupun gerai kuliner memanjakan pengunjung untuk mengisi waktu liburnya.

Seperti di pusat perbelanjaan Central Park, dan Neo Soho Mall tengah dipadati pengunjung pada libur Natal saat ini Senin (25/12/2017). Antrean kendaraan roda empat dari dan menuju pintu masuk mall terlihat.

Terlebih, saat ini berbagai merek tengah menggelar potongan harga berbagai produk di akhir tahun ini, mulai dari mulai dari produk fashion di gerai H&M menawarkan diskon hingga 70 persen.

Kemudian, gerai tas Kipling menawarkan potongan harga hingga 40 persen, Victoria Secret hingga 40 persen, Lacoste hingga 50 persen, Guess hingga 70 persen, Crocs hingga 40 persen, The Executive hingga 70 persen.

Selain itu, grai ritel Sogo juga menawarkan diskon yang bervariatif, Polo, Pull & Bear, dan Old Navy.

“Ke mall ajak anak-anak lagi sedang liburan, dan akhir tahun gini biasanya banyak barang diskon,” ujar Jessi Mei (38) kepada Liputan7up, saat berkunjung di Central Park, Senin (25/12/2017).

Lain hal dengan Fitri Hafid (40), pengunjung mall Central Park asal Tangerang ini sengaja berkunjung ke pusat perbelanjaan di Jakarta Barat untuk berwisata kuliner dihari libur.

Menurutnya, libur akhir tahun lebih baik berkunjung ke mall terdekat dibandingkan harus keluar kota menikmati perjalanan dengan kemacetan.

“Kami ke mall kulineran aja sih, libur akhi tahun gini kalau kemana-mana pasti macet banget, mending ke mall makan-makan sama keluarga atau teman, lebih hemat kayaknya,” ujar Fitri.

Guna menarik minat konsumen, Central Park dan Neo Soho Mall menyelenggarakan pesta diskon besar-besaran dengan tema Shopping Marathon Till Midnight.

Dalam promo tersebut, kedua pusat perbelanjaan itu memberikan penawaran potongan harga hingga 80 persen+20 persen, pemberian cashback, giveaway, hourly prizes, hingga special live performance dari beberapa artis.

 

To Top